Tea

Ade Armando: Keengganan PDIP Ajukan Nama Ganjar Sama Sekali Tidak Masuk Akal

Author
Published 11.17.00
Ade Armando: Keengganan PDIP Ajukan Nama Ganjar Sama Sekali Tidak Masuk Akal
Pegiat media sosial, Ade Armando, diberi masukan dari salah seorang rekannya karena dianggap keras mengkritik PDIP yang tidak juga menyebut nama Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, sebagai capres yang diusung partai berlambang banteng hitam bermoncong putih tersebut.

Menurut Ade Armando, rekannya itu mengingatkan kalau terus mempersoalkan sikap PDIP, Megawati yang juga Ketua Umum PDIP akan marah. Kalau yang bersangkutan sampai marah, dia akan ngambek dan berdampak malah sama sekali batal mengajukan nama Ganjar sebagai capres usungan PDIP.

"Terus terang saya sebenarnya nggak biasa dengan gaya semacam itu. Masalahnya buat saya keengganan PDIP mengajukan nama Ganjar sama sekali tidak masuk akal. Survei-survei yang reliable sudah menunjukkan Ganjar paling tinggi tingkat elektabilitasnya," beber Ade Armando, dikutip FAJAR.CO.ID dari kanal YouTube COKRO TV, Kamis (12/01/2023)

Sekadar diketahui, sosok Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, tak tersorot di acara di Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50 PDI Perjuangan yang digelar di Jakarta International Expo, Jakarta Pusat, Selasa (10/1/2023). Bahkan dalam pidato Ketua Umum PDI-P, Megawati Soekarnoputri, tak sedikit pun menyebut nama Gubernur Jawa Tengah. (eds)

[ADS] Bottom Ads

Halaman

Copyright © 2021