Tea

Magis Zlatan Ibrahimovic: Cukup Pemanasan dan Duduk di Bench, AC Milan Langsung Menang!

Author
Published 11.00.00
Magis Zlatan Ibrahimovic: Cukup Pemanasan dan Duduk di Bench, AC Milan Langsung Menang!
Zlatan Ibrahimovic untuk pertama kalinya masuk dalam daftar susunan pemain AC Milan musim 2022/2023. Walau tidak ikut bermain, kehadiran Ibrahimovic di bangku cadangan rupanya membawa dampak positif bagi Milan.
Milan menjamu Torino pada pekan ke-22 Serie A musim 2022/2023, Sabtu (11/2/2023) dini hari WIB. Pada duel yang digelar di San Siro tersebut, Milan mampu menutup pertandingan dengan kemenangan 1-0.

Gol kemenangan Rossoneri dicetak Olivier Giroud pada menit ke-62. Gol ini membuat Milan keluar dari situasi sulit. Sebelum mengalahkan Torino, Milan sempat kalah pada empat laga terakhirnya secara beruntun.

Giroud menjadi pemain dengan kontribusi yang vital bagi Milan, lewat gol yang dibikin. Namun, peran Ibrahimovic tak bisa dipandang sebelah mata. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters

Datang dan Menang

Ibrahimovic mengalami cedera lutut pada akhir musim 2021/2022 lalu. Pemain 41 tahun tersebut harus menjalani operasi untuk bisa sembuh. Ibrahimovic sama sekali belum bermain untuk Milan musim 2022/2023.

Saat Milan berjumpa Torino, Ibrahimovic masuk dalam daftar susunan pemain. Ini adalah kali pertama Ibrahimovic berada di lapangan. Namun, hingga laga usai, Stefano Pioli memilih untuk tak memainkan Ibrahimovic.

Meskipun tidak bermain, kehadiran pemain gaek tersebut punya arti yang penting bagi skuad Milan. Ibrahimovic dinilai punya peran lebih dari sekadar hadir di lapangan.


"Benar bahwa Ibrahimovic selalu menginginkan lebih dan dia seperti seorang player-manager bagi kami, jadi kemenangan ini juga berkat dia," ucap bek kiri AC Milan, Theo Hernandez.


[ADS] Bottom Ads

Halaman

Copyright © 2021